DINAS KEARSIPAN GELAR SOSIALISASI APLIKASI SRIKANDI DI KECAMATAN JAWILAN

DINAS KEARSIPAN GELAR SOSIALISASI APLIKASI SRIKANDI DI KECAMATAN JAWILAN

dinas-kearsipan-gelar-sosialisasi-aplikasi-srikandi-di-kecamatan-jawilan

Kecamatan Jawilan, Dinas perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Kabupaten Serang melaksanakan kegiatan sosialisasi penggunaan aplikasi Sistem informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) kepada Perangkat Desa di Kecamatan Jawilan. (Rabu,15/052024)

Pada kesempatan itu turut hadir Sekretaris Camat Jawilan Usman, S.Pd, Dra. Ema Rukmini selaku Kabid Kearsipan beserta Tim dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPKD) Kabupaten Serang dan dari Perangkat Desa di Kecamatan Jawilan yakni Sekretaris Desa. Kasi Pelayanan, Kasi Pemerintahan, dan Kaur Umum. 


"Kegiatan ini kami sangat semangat menyampaikan informasi tentang penggunaan SRIKANDI di tingkat Pemerintah Desa, terlebih dengan keterbatasan kami untuk menjangkau di 326 Desa se-Kabupaten Serang, sebetulnya kunjungan kami adalah dalam rangka pembinaan dan pengawasan kearsipan di tingkat kecamatan, tetapi atas dasar inisiatif pihak kecamatan mengundang Perangkat Desa untuk mengenal sekaligus praktek tentang aplikasi SRIKANDI". jelas Ibu Ema Rukmini.

untuk diketahui aplikasi SRIKANDI ini adalah sebagai sara implementasi dari Perarutaran Presiden Nomor 95 tahun 2018 tentang Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi. jadi dengan adanya aplikasi ini memudahkan dalam mengelola surat-menyurat dan Dokumen administrasi lainnya.

Sekmat Jawilan mengatakan kami selalu siap dalam mendukung perkembangan bidang pemerintahan "kita akan terus menyesuaikan diri di era digitalisasi saat ini, dan memastikan bahwa selalu Update dalam penerapan sistem pemerintahan berbasis elektronik" ujarnya. 

Dengan penggunaan dan penerapan aplikasi SRIKANDI diharapkan Desa dapat mendukung kemajuan kinerja digital di kabupaten Serang, serta bermanfaat dalam memeberikan pelayanan kepada masyarakat.